EFEKTIFITAS MODEL PEMBELAJARAN READ FOR ACTION BERBASIS KONSTRUKTIVIS TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH MATEMATIKA 2 PROGRAM STUDI PGSD UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Authors

  • Rina Dyah Rahmawati Universitas PGRI Yogyakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31316/esjurnal.v7i2.764

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas model pembelajaran read for action berbasis konstruktivis terhadap hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Matematika 2 program studi PGSD Universitas PGRI Yogyakarta. Penelitian ini dilakukan di program studi PGSD FKIP UPY angkatan 2017. Penelitian ini digolongkan ke dalam eksperimen semu (quasi experiment). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian nonequivalent control group design dengan mengambil sampel penelitian dua kelas yaitu mahasiswa kelas A6 dan A7 sebanyak 73 mahsiswa. Instrumen penelitian berupa tes untuk pretest dan posttest. Teknik analisis yang digunakan adalah statistik inferensial yang dilanjutkan dengan Uji t dengan jenis independet sample t-test pada taraf signifikansi  = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai rata-rata kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dari analisis data diketahui bahwa nilai rata-rata kelas kontrol sebesar 76,88, sedangkan nilai rata-rata kelas eksperimen sebesar 82,90. Sedangkan hasil t test dan mean difference menunjukkan nilai positif yaitu 4,133 dan 6,021, yang dapat diartikan bahwa nilai kelas eksperimen lebih besar dari kelas kontrol. Maka dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran read for action berbasis konstruktivis secara signifikan menunjukkan efektivitasnya sebagai model pembelajaran.

Kata kunci: Model Pembelajaran Read For Action, Hasil Belajar Mahasiswa, Matematika

Downloads

Published

2020-07-01

Citation Check