Evaluasi Implementasi Program Sekolah Penggerak Di SDIT Salsabila 3 Banguntapan Bantul
DOI:
https://doi.org/10.31316/esjurnal.v12i1.4372Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi implementasi Program Sekolah Penggerak di SDIT Salsabila 3 Banguntapan dengan menggunakan metode evaluatif dan pendekatan kualitatif deskriptif. Penelitian berfokus pada efektivitas program dalam meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah melalui model evaluasi Context, Input, Process, Product (CIPP) dari Stufflebeam. Data primer diperoleh melalui observasi terhadap proses pembelajaran dan fasilitas sekolah, serta wawancara semi terstruktur dengan kepala sekolah, wakil kepala kurikulum, dan guru. Data sekunder dikumpulkan dari dokumen-dokumen seperti modul ajar, kurikulum, dan rapor pendidikan. Teknik pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. Observasi mencatat proses pembelajaran serta kondisi sarana dan prasarana sekolah, sementara wawancara mendalami pelaksanaan program dan dampaknya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada komponen Context, Program Sekolah Penggerak sejalan dengan visi dan misi sekolah dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Pada komponen Input, sumber daya manusia dan sarana prasarana mendukung pelaksanaan program, meskipun terdapat keterbatasan pada fasilitas laboratorium dan bahan ajar. Pada komponen Process, proses implementasi program berjalan dengan baik, namun beberapa guru memerlukan pelatihan lanjutan dalam metode pembelajaran inovatif. Pada komponen Product, program telah memberikan dampak positif pada peningkatan keterampilan guru dan hasil belajar siswa, namun evaluasi berkelanjutan masih diperlukan untuk memastikan peningkatan kualitas pendidikan yang berkelanjutan.
Downloads
Published
Issue
Section
Citation Check
License
Copyright (c) 2024 Warsito, Widodo, Achadi Budi Santosa
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
-
The journal allow the authors to hold the copyright without restrictions and allow the authors to retain publishing rights without restrictions.
-
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
Elementary School is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://journal.upy.ac.id/index.php/es